Pemain andalan Wales, Gareth Bale telah pulih dari cidera yang dialaminya. Bale kini siap untuk kembali merumput bersama Wales dalam penyisihin Euro tahun 2016 mendatang. Gareth Bale bisa memperkuat Wales dalam menghadapi Bosnia-Herzegovina dan Andorra pada 10 dan 13 Oktober mendatang.

Posisi puncak grup B untuk penyisihan grup memang masih diatas dan unggul satu poin dari pesaing terdekat mereka Belgia. Jika Wales berhasil menang melawan Bosnia maka Wales dipastikan akan lolos untuk berlaga di Euro 2016 mendatang.

Jika Wales lolos kedalam kejuaraan 4 tahuanan tersebut, ini merupakan prestasi membanggakan karena sudah 58 tahun mereka gagal untuk lolos dalam Euro.